Visi :
Menjadi program studi unggulan dalam bidang ilmu komputer dan teknologi informasi sejalan dengan tuntutan dunia industri yang profesional dan pusat pengembangan ilmu pengetahuan di Aceh khususnya dan di Indonesia umumnya
 
 
Misi :
 
1.     Mengelola dan mengembangkan studi ilmu komputer dan teknologi informasi, meningkatkan mutu keilmuan dan keprofesian sumber daya manusia di bidang ilmu komputer dan teknologi informasi dengan kemampuan mengambil manfaat dari teknologi informasi dan komunikasi, menumbuh kembangkan pengalaman meneliti dalam bidang ilmu komputer dan teknologi informasi, serta menyebarkan hasilnya melalui publikasi dan pertemuan ilmiah.
2.     Menghasilkan lulusan yang memiliki kompetensi sebagaimana dituntut oleh pasar kerja dan masyarakat, memiliki pola berpikir dan penalaran yang logis, kritis, sistematis, dan konsisten serta memiliki tingkat kreativitas dan daya inovasi yang tinggi dibidang ilmu komputer dan teknologi informasi yaitu pemrograman, jaringan komputer, interaksi manusia komputer, database, dan sistem-sistem web, serta memiliki moral yang tinggi.
3.     Program pendidikan Sarjana (S-1) Teknik Komputer USCND Langsa dijadwalkan selesai dalam 8 (delapan) semester dan beban kredit 144 SKS.
4.     Persentasi kelulusan yang tepat waktu minimal 80% dan persentasi kelulusan yang mendapat pekerjaan setiap kelulusan minimal 80%.
 
Tujuan :
 
1.     menghasilkan lulusan yang mampu bersaing di pasar tenaga kerja global, serta memiliki pengetahuan yang cukup untuk melanjutkan studi dalam bidang Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer. Kemampuan yang dimiliki oleh para lulusan berupa pengetahuan dan ketrampilan dalam memanfaatkan komputer dalam proses rekayasa, menguasai teknik dan metode penyelesaian masalah (problem solving) dengan bantuan komputer, serta mampu mengembangkan kegiatan penelitian terpakai dan mampu meneruskan studi lanjutan.
2.     Lulusan Program Studi Strata-1 (S-1) Teknik Komputer USCND Langsa, diharapkan juga memiliki kemampuan berfikir dan menulis secara jelas, efektif dan kritis, serta dapat berkomunikasi dengan tepat, meyakinkan dan berbobot. Lulusan juga harus mempunyai pemahaman dan pengalaman yang memadai dalam berfikir secara sistematis mengenai persoalan-persoalan moral dan etika.
3.     Pendidikan Program Studi Teknik Komputer USCND Langsa menawarkan jumlah kredit semester sebesar 144 SKS, yang dapat diselesaikan dalam kurun waktu 4 (empat) tahun. Mahasiswa yang telah memperoleh 144 SKSdan tidak memiliki nilai D dan E, serta telah memenuhi semua persyaratan yang telah ditentukan, akan dinyatakan lulus sebagai Sarjana Teknik Komputer dengan gelar S.T
 

Sasaran :

1.     Terbentuknya GKM dan GJM dan buku manual prosedur yang mengatur pelaksanaan teknis akademis.
2.     IPK rata - rata lulusan >= 3,0
3.     Waktu studi rata - rata <= 4 tahun
4.     Waktu tunggu kerja lulusan< 6 bulan
5.     Rasio dosen : mahasiswa = 1 : 25
6.     Kehadiran dosen dalam perkuliahan >= 90%
7.     Jumlah publikasi penelitian setiap dosen di jurnal nasional sejumlah 1 publikasi disetiap semester
8.     Kerjasama program studi sarjana Teknik Komputer dalam bidang penelitian dan pelatihan dengan pihak lain sebesar 2 kerjasama / tahun